Friday, July 31, 2009

Ranking Webometrics STT Telkom/IT Telkom Juli 2009

Hasil Peringkat Webometrics untuk edisi Juli 2009 telah dirilis kemarin. Dan hasilnya sangat mengejutkan, karena banyak terjadi berbagai perubahan. Yang paling mengenaskan (menurut saya), adalah peringkat STT Telkom, yang sekarang telah menjadi IT Telkom, turun menjadi peringkat 15 nasional, setelah di edisi Januari 2009 lalu berada pada peringkat 6. Wow!

Untuk informasi lebih lengkapnya, Anda bisa langsung ke TKP. Dan saya akan hadirkan 18 perinkat Nasional Webometrics,

NR - WR - University - size - vsblty - rich - scholar
  1. 572 Universitas Gadjah Mada : 417 - 554 - 973 - 839
  2. 727 Institute of Technology Bandung : 411 - 1,193 - 1,452 - 365
  3. 1010 University of Indonesia : 891 - 1,199 - 1,197 - 1,206
  4. 1080 Petra Christian University : 881 - 2,159 - 1,631 - 399
  5. 1126 Gunadarma University : 909 - 2,073 - 1,252 - 771
  6. 1617 Universitas Sebelas Maret : 1,237 - 932 - 2,882 - 3,793
  7. 1643 Airlangga University : 1,128 - 4,150 - 4,255 - 208
  8. 1849 ITS : 1,062 - 1,762 - 3,130 2,853
  9. 2215 Bogor Agricultural University : 2,011 - 3,095 - 5,137 - 1,135
  10. 2590 Brawijaya University : 1,640 - 3,167 - 3,860 - 2,915
  11. 2685 Univ. Muhammadiyah Surakarta : 3,248 - 7,553 - 2,835 - 438
  12. 2779 Diponegoro University : 2,097 - 4,007 - 5,156 - 1,853
  13. 2791 Universitas Negeri Malang : 4,519 - 6,768 - 5,467 - 161
  14. 2839 Indonesia Univ of Education : 1,869 - 2,323 - 5,319 - 4,165
  15. 3017 Sekolah Tinggi Teknologi Telkom: 2,757 - 3,279 - 2,831 - 4,387
  16. 3058 Universitas Islam Indonesia : 2,542 - 5,662 - 7,184 - 887
  17. 3142 Universitas Padjadjaran : 2,172 - 3,884 - 3,548 - 3,764
  18. 3276 Universitas Mercu Buana : 4,039 - 1,194 - 6,369 - 9,755
NR= National Rank, WR=World Rank.

Untuk peringkat Regional Asia Tenggara, STT Telkom berada pada urutan 86. Sedangkan tingkat dunia berada pada urutan 3017. Universitas Gunadarma sendiri yang pada edisi Januari 2009 menduduki peringkat 4 Nasional, harus puas berada pada peringkat 5, turun satu peringkat. Saya tidak mengamati apakah peringkat kita yang turun, atau ada univesitas lainnya yang memang naik, tapi secara nasional bisa dilihat STT Telkom mengalami penurunan drastis. Beberapa Universitas yang mengalami kenaikan (melampaui STT Telkom) yaitu Universitas Kristen Petra, Universitas Sebelas Maret, Universitas Airlangga, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Malang, Universitas Pendidikan Indonesia.

Kenapa ada Webometrics ?
Webometrics merupakan versi lain dari sistem peringkat Universitas diseluruh dunia berdasarkan Web. Sistem rangkin melalui web ini merupakan inisitatif yang dilakukan oleh Cybermetrics Lab, lembaga penelitian publik yang independen. Dan telah mengembangkan jurnal tentang Cybermetric/Webometrics ini sejak tahun 1997. Resmi dirilis pertama kali pada tahun 2004, Webometrics berharap dapat memberikan motivasi pada para peneliti diseluruh dunia untuk melakukan lebih banyak publikasi konten/materi ilmiah dengan media web. Sehingga masyarakat umum, para peneliti, calon mahasiswa bisa mendapatkan informasi tentang universitas, melihat kegiatan ilmiah dan juga kinerjanya.
Sehingga keberadaan web universitas tidak sekedar formalitas (biar dibilang keren), atau hanya sekedar promosi untuk penerimaan mahasiswa baru. Tapi menurut saya, web universitas juga berguna sebagai media sharing informasi, riset, dokumentasi kegiatan, komunitas, dan melihat kinerja dari universitas itu sendiri. Jadi sistem rangkin ini murni berdasarkan pada aktifitas web yang menunjukkan keseriusan universitas dalam mengelolanya.

Bagaimana Sistem Penilaian webometrics ?
Ada 4 indikator untuk menentukan penilaian versi webometric ini, yaitu :
1.Size, parameter ini melihat dari jumlah hasil pencarian dengan menggunakan 4 search engine terkenal (Yahoo, Google, Live Search, Exalead).
2.Visibility, melihat dari jumlah eksternal link yang dimiliki, dan dilihat dari situs pencarian seperti Yahoo search, Live search dan Exalead. Salah satu yang sering terjadi adalah universitas tidak mempubliskan eksternal link dari web universitas nya.
3.Rich File, dengan mengevaluasi kesesuaian dari kegiatan/aktifitas universitas dan publikasi yang dilakukannya. Misalnya untuk riset-riset yang dilakukan maka harus terpublikasi juga dengan baik. Parameter ini juga mempertimbangkan volume dari format file publikasi (doc, pdf, ppt, ps,)
4.Scholar. Dilihat dari ketersediaan paper dan citations dari domain akademik, berdasarkan data Google Scholar.
Dan penilaian Rangking Webometrics memiliki bobot 50% untuk visibility, 20% untuk size, 15% untuk rich file, dan 15% untuk scholar.
Jelas terlihat disini, bahwa aktifitas akademik juga harus mempengaruhi aktifitas publikasi akademik di web. Dan kehandalan dalam me-manage itulah yang akan mempengaruhi naik-turun nya peringkat webometrics suatu universitas.



Bagaimana Kualitas STT Telkom ?
Menurut saya hasil rangking Webometrics tidak berpengaruh langsung pada kualitas suatu Universitas, namun tetap memberikan pertimbangan serius dari suatu universitas. Penilaian ini hanya menunjukkan sejauhmana dokumentasi dan publikasi yang dilakukan oleh universitas.
Mungkin ada universitas yang banyak melakukan kegiatan akademik (riset, seminar, study groups, dll) dan menghasilkan, tapi tidak melakukan publikasi web, maka akan rendah rangking webometrics nya. Tapi mungkin ada juga yang masih sedikit kegiatannya, namun punya komitmen dan konsisten dalam me-manage publikasi kegiatannya melalui web. Sehingga universitas itu mampu menyebarluaskan/share pengetahuannya ke siapa pun dan dimana pun, melalui web.
Sedangkan untuk STT Telkom menurut saya (seingat saya ketika dulu kuliah), masih kurang dalam hal kegiatan dan masih belum serius juga untuk hal publikasi. Memang untuk kondisi sekarang publikasi telah banyak dilakukan dan mulai membaik, dengan hadirnya web library, web blog, web forum, selain situs utama dari STT Telkom itu sendiri. Namun untuk saya yang saat ini berada diluar lingkungan kampus, memang sangat sulit sekali saat ini mencari informasi, terutama seputar riset/penelitian yang sedang dilakukan. Baik ketika saya melakukan pencarian berdasarkan fakultas, dosen, tingkat tahun, atau spesifik pada topik penelitian. Minimal pasti ada penelitian yang berkaitan dengan tugas akhir (atau mungkin ada juga penelitian yang dilakukan dosen/lab), tapi itupun masih sulit untuk diakses. Biasanya kita hanya menemukan link dari library, itu pun hanya dalam bentuk abstraksi, bukan jurnal apalagi hasil risetnya. Kalau ketiak (dulu) masih berada didalam STT Telkom, mungkin kita bisa dengan leluasa mengakses informasi dari link internal yang ada. Mungkin inilah PR yang harus juga dibenahi (tidak hanya STT Telkom) dalam pengelolaan web universitas. Sehingga “world class university” bisa benar-benar terwujud.

Saya yakin masih ada parameter lainnya yang bisa di kutak-katik, untuk menaikkan popularitas suatu web, atau untuk meningkatkan peringkat webometrics ini. Tapi dari motivasi diadakannya webometrics ini, saya melihat ini adalah masalah kebiasaan kita dalam beraktifitas khususnya dalam dunia pendidikan. Bahwa ilmu/pengetahuan yang dimiliki sudah sepatutnya lah untuk bisa dibagi kepada yang lain dengan tujuan pengembangan. Dan peningkatan budaya riset dan publikasi ini tidak hanya menjadi tanggung jawab dari pengelola web universitas, tapi juga tanggung jawab setiap dosen, mahasiswa, lab, perputstakaan, pegawai dan lainnya.

Beberapa bulan ini banyak yang menanyakan kepada saya tentang kualitas STT Telkom (karena sekarang sedang musim anak2 SMU mencari tempat Kuliah). Dengan enteng saya menjawab, “STT itu peringkat 6 Nasional lho”, dengan merujuk hasil webometrics januari 2009. Kalau sekarang? Saya juga sedikit bingung harus memberikan alasan apa untuk meyakinkan kalau STT Telkom itu bagus.. :D
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Sunday, July 26, 2009

Cakephp untuk Konfigurasi Extension .CTP di Dreamweaver

Bagi para pengguna Framework CakePHP pasti merasakan kesulitan dalam meng-edit file template, karena ber-extension .CTP (terutama untuk pemula seperti saya).
berikut ini saya berikan cara mengedit settingan Dreamweaver Anda, agar tetap bisa menampilkan highlight dan tootips pada editor dreamweaver, seperti ketika Anda membuka file dengan format .HTML atau .PHP.
Pada Contoh berikut saya melakukan settingan extension .CTP pada cakephp untuk editor Dreamweaver 8.

ini dia step by step (ouu.bibehh) nya:
step 1.
tambahkan CTP pada ..\Configuration\Extensions.txt
menjadi seperti ini,



contoh diatas untuk men-set file .CTP sama seperti file .HTML document. jika Anda mau ber-eksperimen lagi, bisa juga Anda ubah untuk sama seperti file .PHP.

step 2.
tambahkan CTP pada ..\Configuration\DocumentTypes\MMDocumentTypes.xml
menjadi seperti ini,



setelah itu jangan lupa klik kanan pada salah satu file .CTP, pilih "open with > choose more", pilih dreamweaver sebagai applikasi standar untuk membuka file tersebut.

dan sekarang Anda bisa mencoba nya...
ini hasilnya,
selamat mencoba!!
#> cake bake
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Saturday, July 25, 2009

Navicat Mysql untuk Ubuntu

Untuk para pengguna Ubuntu atau varian Linux yang lain, sekarang bisa menggunakan Navicat sebagai Mysql Client GUI -nya. Cara lama yang dulu saya gunakan adalah dengan meng-install wine (software sakti untuk bukan applikasi windows di linux) untuk menjalankan mysql-front atau navicat versi windows, tapi terkadang masih terasa berat/hank.

Iseng-iseng browsing di situsnya navicat, ternyata ada juga versi education yang free, navicat-lite untuk linux, anda bisa dowload disini : http://www.navicat.com/download.php?id=3. Perlu diketahui, Navicat versi linux ini hanya mendukung untuk Mysql saja. Tapi ini memang sangat berguna bagi programmer web amatiran-musiman seperti saya.

PremiumSoft yang membuat Navicat berkomitmen untuk kerjasama dengan dunia pendidikan, sekolah dan dunia industri untuk memaksimalkan pengalaman belajar seperti ini. So, kapan ya ada versi Ubuntu yang ada mysql-front atau navicat nya? Biar gampang “apt-get install”.

Tapi Anda jangan bangga dulu. Karena setelah berhasil didownload, ternyata isinya adalah applikasi navicat dalam bentuk .exe (format windows), dan wine. (Hah)... itu artinya navicat hanya menyediakan versi untuk windows saja, dan bagi pengguna linux silahkan pake wine lagi. Wah ketipu nih.
Tapi alasan saya tetap menggunakan navicat adalah karena ringan baik di windows maupun di linux. Untuk itu saya sarankan anda untuk gunakan navicat-lite pada Ubuntu Anda, agar lebih ringan dan stabil.

navicat versi Windows di Ubuntu (dengan Wine)

Bagaimana caranya?
Ok akan saya sampaikan dengan style saya. Berhubung file ekstraknya hanya berisi hal-hal yang saya sebutkan diatas. Maka kita tidak perlu menginstallnya, menurut analisa dan penerawangan saya, kita cukup meng-copy-paste ketempat tertentu, saya pilih untuk mengirimkannya ke /opt (tempat saya biasa menginstall sesuatu). Tapi Anda juga bisa saja meletakkan ditempat yang lain.

sudo tar -zxvf navicat8lite_mysql_en.tar.gz
sudo mv navicat8lite_mysql_en /opt/


untuk menjalankan, cukup seperti ini :
/opt/navicat8lite_mysql_en/start_navicat

agar lebih mudah lagi, anda bisa tambahkan pada Panel.

Navicat-Lite versi Linux di Ubuntu

Bagaimana kalau versi Windows?
Untuk menggunakan yang versi Windows di Linux, ada 2 jalan. Jika Anda punya 2 OS, bisa saja Anda install dulu di Windows, kemudian dijalankan di Linux dengan menggunakan wine.
Atau bisa juga langsung Anda install Navicat8lite di Linux dengan menggunakan Wine.

Install Navicat versi Windows di Ubuntu (dengan Wine)


Selamat mencoba!!
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Monday, July 20, 2009

Teori Relativitas Kepentingan


Ini bukan permasalahan Relativitas Umum dan Relativitas Khusus dari Bang Einstein. Tapi ini bicara masalah hal yang Penting, dianggap Penting, atau berhubungan dengan Kepentingan. Kalo kata politikus, kepentingan itu melebihi segalanya, sampai mengorbankan persahabatan. makanya yang ada hanya kepentingan sejati, bukan sahabat sejati.

Beberapa waktu yang lalu teman ada yang kasih komentar "Penting ngak sih kita mikirin Masalah bom, kayak ngak ada berita laen aja!!".

Saya jadi kepikiran, kalo penting atau tidak penting, tidak ada hubungannya dengan kemauan. untuk saat ini kita memang sedang tidak mau memikirkan masalah bom, tapi mau ngak mau, tidak ada tontonan laen.

ada lagi yang komentar, "ngak penting amat sih anak SMA diajari Kromosom dan Masalah Kelainan DNA". Terlepas dari yang komentar itu orang males, ato sentimen sama pelajaran biologi, tapi menurut saya pasti penting lah. walaupun kita tidak yakin akan lanjut ke perguruan tinggi, ambil bidang kedokteran/kesehatan. tapi paling tidak anak SMA tetap harus merasa penting belajar itu, agar bisa terlatih daya analisisnya atau minimal bisa jawab ujian biologi.

sekali lagi, penting itu bisa jadi relatif kondisinya pada tiap orang. tapi ini bukan masalah kemauan.
tapi penting itu masalah momen dan kebutuhan. atau kalo kita tuangkan dalam bentuk rumus, menjadi persamaan P = M * B. (P=penting, M=momen, B=Butuh).

Contoh, kalo Anda merasa keluarga adalah hal terpenting dalam hidup Anda, maka itu tidak akan berlaku lagi jika momen-nya Anda sedang ada di jalan sepi dan didepan sana ada 2 orang preman yang siap menghadang, ditas ada uang 2M untuk gaji karyawan Anda, dan tidak ada jalan lain selain harus melawan.

bahkan para pejabat pun sudah hilang akal, ketika mereka terdesak kebutuhan hidup/nafsu, dan harus korupsi, ditambah lagi ada momen/peluang untuk melakukan itu.

So, saya rasa, makin kuat kecenderungan akan kedua hal tadi (momen dan butuh), maka makin penting sesuatu itu dimata kita, dan nilai nya dapat terus bergeser naik atau turun.

Jangan pernah mengeluh dengan keadaan, kalau memang itu sesuatu yang sangat tidak kita sukai, tapi ternyata sangat penting dengan keadaan kita saat ini, maka kerjakannya, buatlah menjadi benar-benar penting.

Mungkin Anda anak SMA yang bercita-cita jadi AKABRI atau Programmer, trus buat apa belajar Kromosom? tapi karena Anda masih SMA dan ada dalam kurikulum Anda, maka itu adalah hal yang penting untuk anda pelajari. Bahkan dalam dunia programming dikenal ada algoritma genetika loh (mengadopsi dari pola kromosom).

membuat setiap hidup kita jadi penting, akan mampu memaksimalkan hasil kerja kita. seperti orang yang kepepet rampok tadi, pasti dia akan (minimal berusaha seolah) jadi jago silat. Atau orang yang dikejar Anjing, akan lari dengan sangat cepat.

ini bukan masalah kemauan bung! tapi ini masalah kepentingan!
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Wednesday, July 15, 2009

Try and Happy, Ubuntu 9.04

sebenarnya sudah sejak 2 hari lalu saya install Ubuntu 9.04, Jaunty Jackalope. walaupun ada sedikit insiden kecil (partisi hilang karena hang!), tapi akhirnya jadi juga saya mencicipi Jaunty. thank's wahid yang sudah meminjamkan CD nya.

dan dengan sedikit download disana sini, untuk kebutuhan minimal, akhirnya inilah dia hasilnya :

berikut beberapa file tambahan yang saya butuhkan untuk didownload :
  1. Wine, emulator untuk applikasi windows
  2. Exaile, software pemutar musik mirip amarok, bisa didapat disini.
  3. Jangan lupa untuk menginstall lib mp3, mpeg, avi, juga vlc untuk flv.
  4. Screenlets, untuk gaya2 an di desktop
  5. LAMPP, untuk webserver di linux (versi xampp)
sebenarnya masih ada beberapa lagi yang harus masuk list, tapi pelan2 dulu, karena saya tidak punya repo-nya.


Memang yang saya rasakan secara langsung ketika baru di coba, terasa lebih lemot dibanding Gutsy Gibbon yg terakhir saya gunakan.
tapi, tidak masalah. saya suka dengan beberapa hal yang update, seperti settingan jaringannya (yg tidak ada di windows), opeoffice.org-3.0, GIMP, dan tampilan yang lebih ok!

sekarang hasil modifnya masih sederhana seperti diatas. dengan sedikit browsing, mungkin dalam beberapa hari kedepan saya sudah bisa menyulap Ubuntu ini seperti Vista atau MacOs X. anda tertarik untuk mencoba? jangan ragu, karena sekarang semuanya bisa di Ubuntu (kecuali design Grafis) ;D
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Tuesday, July 14, 2009

Ide File save-sharing

Beberapa minggu lalu, terlintas kembali difikiran saya, tentang ide file sharing yang dulu pernah ada. jadi seperti bookmark ato syndication ato apalah namanya. tapi intinya seperti ini, ketika orang dalam satu proxy, atau jaringan yang sama, mengakses internet (keluar), mungkin untuk browse atau download, maka histornya akan dapat tersimpan. sehingga kalau ada orang lain yang mau melakukan hal yang sama (dalam satu jaringan itu juga), bisa mengambil dari history orang sebelumnya. jadi tidak perlu langsung konek ke site aslinya. misalnya untuk download file, bisa saja dalam seminggu ini dikantor yang sama ada beberapa karyawan yang men-download lagu mbah surip disini. wah, sayang bandwidth kan?
sampai sekarang saya bahkan belum tahu tingkat kemustahilan dari ide saya ini. mungkin bisa jadi bahan untuk tesis. :D (menghayal lagi...)

tapi dari pada tidak sama sekali, minimal saya coba wujudkan yang kecil-kecilan dulu. rencananya akan ada server khusus untuk warnet, dan isinya adalah kumpulan file-file bermanfaat yang pernah di download oleh user. sehingga untuk user lain bisa langsung cari tanpa harus pusing-pusing browsing di warnet.
tentu saja tidak asal file sharing, seperti windows atau hanya sekedar webroot. wah itu sih makin menyusahkan yang butuh.
file server akan dibuat se-efektif mungkin dan se-gampang mungkin. kondisi minimalis, harus ada fasilitas search-find dan list-file-description. itu dulu aja, sederhana!
untuk hak akses nya hanya dibatasi untuk pada moderator, biar file nya juga bisa dikontrol dan dibatasi (terbatas dari file yang tidak-tidak).
target akan selesai minggu ini, dengan dukungan apache, php, mysql, Ubuntu, dan Pentium3.
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


Friday, July 10, 2009

design kaos IT Telkom

beberapa hari yang lalu seorang teman ada yang meminta saya untuk men-design kaos santai untuk IT Telkom (Almamater saya dulu.. ).
walaupun masih dalam kategori amatiran, saya coba design kaos nya dengan menggunakan Adobe Illustrator dan Photoshop.

ini dia,



gimana menurut anda ?
baca selengkapnya...


OMG! it's a great article, Share Oh!


 

Followers

Social Share

[ttm]. topan tambunan menulis Copyright © 2009 Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal